CILEGON,– Investigasigwi.Com. Kantor Imigrasi Kelas II TPI Cilegon, melaksanakan Layanan Paspor Simpatik pada Sabtu (17/01/2026) di Kantor Imigrasi Cilegon.
Kegiatan ini merupakan pelaksanaan pekan kedua dari rangkaian layanan paspor akhir pekan, dalam rangka Hari Bakti Imigrasi ke-76, setelah sebelumnya digelar pada 10 Januari 2026 dan dijadwalkan berlanjut hingga 24 Januari 2026.
Pada pelaksanaan pekan kedua ini, jumlah pemohon paspor tercatat mengalami peningkatan dibandingkan pekan pertama.
Tingginya minat masyarakat tersebut diimbangi dengan kesiapan petugas serta pengaturan kuota layanan, sehingga pelayanan tetap berjalan tertib dan optimal bagi masyarakat yang memiliki keterbatasan waktu pada hari kerja,” Ujarnya.
Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Cilegon, Aditya Triputranto, menyampaikan bahwa lonjakan pemohon menunjukkan kebutuhan masyarakat terhadap layanan paspor di luar hari kerja.
“Kami melihat antusiasme masyarakat hari ini jauh lebih tinggi dibandingkan pelaksanaan pertama pada 10 Januari lalu.
Hal ini membuktikan bahwa Layanan Paspor Simpatik menjadi solusi yang dibutuhkan masyarakat, khususnya bagi mereka yang tidak dapat mengurus paspor pada hari kerja,” ujarnya.
Kepala Kantor menambahkan bahwa layanan ini telah dirancang sebagai rangkaian berkelanjutan dalam rangka Hari Bakti Imigrasi ke-76.
“Layanan Paspor Simpatik kami mulai sejak pekan lalu, berlanjut hari ini dengan respons yang sangat positif, dan akan kami tutup pada Sabtu, 24 Januari 2026.
Peningkatan jumlah pemohon setiap pekan menjadi motivasi bagi kami untuk terus memberikan pelayanan terbaik,” lanjut Aditya.
Sebagai penutup, Kepala Kantor Imigrasi Cilegon menegaskan komitmen jajarannya dalam memberikan akses pelayanan yang luas dan berkelanjutan.
“Kami mengajak masyarakat yang belum sempat hadir untuk memanfaatkan kesempatan terakhir pada 24 Januari mendatang.
Imigrasi Cilegon berkomitmen menghadirkan layanan yang profesional, humanis, dan berintegritas,” pungkasnya.
Kantor Imigrasi Kelas II TPI Cilegon mengimbau ke masyarakat yang belum sempat mengikuti layanan pada pekan ini untuk memanfaatkan pelaksanaan terakhir Layanan Paspor Simpatik pada Sabtu (24/01/2026).
Informasi mengenai pendaftaran dan persyaratan layanan dapat diakses melalui kanal resmi Kantor Imigrasi Kelas II TPI Cilegon,” Ungkapnya.
(Welly/Red)












